Indonesia adalah salah satu negara penghasil kopi terbesar ke-4 di dunia saat ini dengan beberapa jenis kopi khas yang terkenal di dunia, seperti Gayo, Mandailing, Toraja, Ankola dan Kopi Luwak. Dengan total produksi sebesar 268,000 metrik ton per tahun dan tingkat pertumbuhan industri sebesar 11.4% sepanjang 2017 sampai 2021, Indonesia tidak diragukan lagi akan tetap di peringkat atas pada daftar negara produsen kopi terbesar di dunia.
Di dalam negeri sendiri, permintaan akan kopi meningkat sangat drastis dalam beberapa tahun terakhir, seiring dengan bergesernya tren industri kopi lokal. Diawali dari sekedar menikmati kopi instan kemasan di rumah (1980–1990), tren kopi bergeser menjadi kebutuhan untuk bersosialisasi sekaligus refreshing (2000–2009).
Pengaruh kopi di Indonesia semakin besar ketika masyarakat mulai tertarik pada proses pembuatannya dan menikmati secangkir kopi menjadi simbol prestise (2010–2015). Seiring dengan bertambahnya penikmat kopi di Indonesia, bisnis kafe yang menyediakan kopi siap minum (ready-to-drink) semakin marak sejak 2016. Data statistik menunjukkan kenaikan permintaan dalam negeri akan kopi menjadi 5.3 juta kantong kopi di tahun 2019, yang naik sebesar 36% dari tahun sebelumnya. Angka tersebut kurang lebih setengah dari total produksi kopi Indonesia di tahun 2019, yaitu sebesar 11.5–12 juta kantong kopi.
Cerahnya prospek bisnis kopi siap minum di Indonesia juga diakui oleh investor asing. Pada bulan Juni 2019, brand kopi lokal, Kopi Kenangan berhasil mendapatkan pendanaan sebesar 20 juta USD dari Serena Ventures milik petenis ternama, Serena Williams dan Jay Z Ventures. Dana tersebut akan digunakan untuk ekspansi bisnis yang menargetkan pembukaan lebih dari 1000 outlet baru di Asia Tenggara dalam 2 tahun ke depan, seperti yang disampaikan co-founder Kopi Kenangan.
Brand kopi lokal mulai bermunculan dan menawarkan minuman kopi dalam beragam variasi rasa dengan harga yang terjangkau untuk membidik generasi muda Indonesia. Dengan pertumbuhan yang sangat pesat seperti ini, industri kopi di Indonesia diprediksi akan mencapai titik jenuh dengan cepat. Untuk bisa terus berkembang dan tetap menguntungkan, kreativitas dan inovasi sangat diperlukan.
Banyak brand berinovasi pada produk yang ditawarkan dengan menciptakan berbagai rasa unik yang akan menarik penikmat kopi untuk mencoba sambil menerapkan strategi marketing yang kreatif seperti menggunakan jasa social media influencer.
Beberapa brand memberi sentuhan sentimentil dengan memberikan kisah pada setiap cangkir kopi yang ditawarkan.
Pada semua strategi tersebut, teknologi selalu dilibatkan. Aplikasi-aplikasi mobile mulai diperkenalkan pada para pelanggan dengan fitur-fitur yang mempermudah mereka dalam pemesanan dan pembayaran. Konsep membership dan loyalty point juga diperkenalkan sebagai insentif untuk tetap setia kepada brand dan terus melakukan pembelian.
Tantangan muncul ketika brand ingin memberikan informasi kepada pelanggan mereka mengenai asal muasal kopi yang mereka jual. Sebelum teknologi blockchain diciptakan, belum ada teknologi yang dapat menyederhanakan dan menjamin akurasi informasi dalam supply chain kopi yang luas dan rumit.
Implementasi blockchain: Strategi marketing level selanjutnya
Akan tetapi, ada teknologi baru yang akan sangat berguna apabila diimplementasikan dalam industri kopi yang belum banyak dieksplorasi. Teknologi blockchain dengan kemampuan traceability nya dapat dikembangkan menjadi senjata promosi baru yang dapat membawa strategi marketing ke level yang berbeda.
Menurut kamus Cambridge, traceability bisa didefinisikan sebagai kemampuan untuk menemukan informasi mengenai dimana dan bagaimana sebuah produk diproduksi atau kemampuan untuk menemukan atau mengikuti sesuatu.
Dalam konteks blockchain, traceability berarti setiap bentuk perubahan terhadap data/informasi yang disimpan di dalamnya dapat diketahui dan dilacak. Hal ini dimungkinkan karena beberapa karakteristik yang dimiliki teknologi ini, seperti immutability, desentralisasi, dan transparan.
Baca lebih lanjut: Blockchain, teknologi yang akan merevolusi banyak bidang
Implementasi blockchain dalam supply chain kopi dapat membuat perubahan besar dan memberikan dampak yang signifikan pada industri ini secara keseluruhan. Dengan jalur distribusi yang cukup luas dan kompleks, data supply chain kopi sangan rentan terhadap manipulasi oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab, yang mengakibatkan pemangku kepentingan yang lebih kecil, seperti petani kopi dan konsumen penikmat kopi dirugikan.
Baca lebih lanjut: Implementasi Blockchain pada Industri Supply Chain di Indonesia
Dari sisi penikmat kopi, sangat memungkinkan bahwa asal muasal kopi yang mereka nikmati tidak seperti yang dipromosikan oleh brand atau kafe yang menjualnya. Hanya pihak penjual yang benar-benar tahu apakah kisah secangkir kopi yang dijadikan strategi marketing itu benar adanya.
Di sinilah blockchain dapat berperan. Ketika supply chain kopi dicatat dalam blockchain, informasi distribusi kopi dapat dipastikan tidak dapat dimanipulasi sehingga dapat diverifikasi akurasinya. Informasi tersebut tersedia bagi para penikmat kopi; mereka dapat mengakses informasi tersebut hanya dengan memindai QR code yang ada pada cangkir kopi yang sedang mereka nikmati.
Mengetahui dengan pasti jenis kopi yang mereka minum, apakah benar 70% Arabica dan 30% Robusta, daerah asal bijih kopi tersebut, dan menyadari bahwa untuk setiap cangkir yang dibeli, mereka telah membantu kehidupan para petani kopi kecil dapat memberikan perasaan yang berbeda dan kepuasan tersendiri bagi pencinta kopi.
Ungkapan yang mengatakan, “Ada cerita dalam setiap cangkir kopi” adalah benar adanya. Blockchain memastikan Anda mengetahui cerita sebenarnya.
Tentang EMURGO
EMURGO adalah perusahaan blockchain global yang manghadirkan solusi untuk developers, startups, enterprise, dan pemerintah. EMURGO mengembangkan aplikasi dengan standard enterprise, tools untuk developer, berinvestasi di startup dan memberikan edukasi tentang teknologi blockchain. EMURGO memiliki kantor dan menangani proyek di Singapura, Jepang, Amerika Serikat, India, dan Indonesia. EMURGO adalah salah satu pendiri dari Cardano protocol.
Pelajari lebih lanjut tentang EMURGO dengan mengunjungi website resmi https://emurgo.id
Follow akun media social EMURGO Indonesia:
Twitter : http://bit.ly/EmurgotwitterId
Facebook :bit.ly/Emurgo_id
Instagram : http://bit.ly/EmurgoInstaId
Linkedin: http://bit.ly/emurgoidLinkedin